LITERATUR BAWANG
LITERATUR
BAWANG
Bawang Putih
Bawang putih
sebenarnya berasal dari Asia Tengah, di antaranya Cina danJepang yang beriklim
subtropik. Dari sini bawang putih menyebar ke seluruhAsia, Eropa, dan akhirnya
ke seluruh dunia. Di Indonesia, bawang putih dibawaoleh pedagang Cina dan Arab, kemudian
dibudidayakan di daerah pesisir ataudaerah pantai. Seiring dengan berjalannya
waktu kemudian masuk ke daerahpedalaman dan
akhirnya bawang putih akrab dengan kehidupan masyarakatIndonesia. Peranannya
sebagai bumbu penyedap masakan modern sampaisekarang tidak tergoyahkan oleh
penyedap masakan modern yang banyak kitatemui di pasaran yang dikemas
sedemikian menariknya(Syamsiah dan Tajudin., 2003)
Bawang Merah
Tanaman bawang merah diperkirakan
berasal dari Asia Tengah yaitu India dan Pakistan sampai palestina.Beberapa
literatur mencatat bahwa bawang merah berasal dari Usbekistan ,Afganistan ,dan
Iran .Tanaman bawang merah tersebar dari Eropa ke berbagai Negara termasuk
daerah ekuator (Pitojo ,2008)
Tanaman
bawang merah diduga berasal dari Asia, sebagian literatur menyebutkan bahwa
tanaman ini dari Asia Tengah, terutama Palestina dan India, tetapi sebagian
lagi memperkirakan asalnya dari Asia Tenggara dan Mediterranean. Nara sumber
lain menduga asal-usul bawang merah dari Iran dan pegunungan sebelah Utara
Pakistan, namun ada juga yang menyebutkan asal tanaman ini dari Asia Barat dan
Mediterranean, yang kemudian berkembang ke Mesir dan Turki.Peninggalan Yunani Kuno memperjelas, betapa tuanya umur pembudidayaan bawang merah, yakni diduga 4000 tahun yang lalu. Di Kawasan Eropa Barat, Eropa Timur dan Spanyol, diduga tanaman ini dibudidayakan 1.000 tahun yang lalu, kemudian menyebar ke Amerika, terutama Amerika Serikat. Dalam penyebarluasan selanjutnya, bawang merah ini berkembang sampai ke Timur Jauh dan Asia Selatan.
Dari berbagai penelusuran literatur dan nara sumber, terdapat kesamaan pandang bahwa bawang merah merupakan tanaman yang tertua dari silsilah budidaya tanaman oleh manusia. Hal ini antara lain ditunjukkan pada zaman I dan II Dynasti (3.200 – 2.700 SM) bangsa Mesir sering melukiskan bawang merah pada patung dan tugu-tugu mereka. Di Israel, tanaman bawang merah dikenal tahun 1.500 SM.
Di Jepang, budidaya tanaman bawang merah dikenal pada akhir abad yang sama dengan saat dikenal di Eropa Barat, Eropa Timur dan Amerika Serikat, yakni sekitar abad XIX. Pada tahun 1975, Jepang memproduksi bawang sebanyak 1 juta ton dari 30 ribu hektar, sehingga menjadi produsen nomor dua di dunia.
Bawang merah menjadi salah satu tanaman komersial di berbagai negara di dunia. Negara-negara produsen bawang merah antara lain Jepang, USA, Rumania, Italia, Meksiko dan texas.
Komentar
Posting Komentar