Cara Bersalaman
Bersalaman atau jabat tangan biasa dilakukan semua orang di segala lapisan usia walaupun dengan tradisi dan cara berbeda-beda.
Berikut adalah cara bersalaman yang biasa saya gunakan dalam keseharian:
1.
Cium tangan
Bukan untuk menonjolkan kesan romantis kepada
lawan jenis. Saya terbiasa mencium tangan orang-orang yang lebih tua tau saya
hormati ketika berjumpa,berpisah dan meminta maaf. Secara spesifik, saya
mencium tangan orang-orang yang memunyai hubungan yang akrab dengan saya.
Sesuai judulnya ‘cium tangan’ maka, yang saya
lakukan adalah menjabat tangan dan mengecupnya. Bukan hanya di tempel di dahi,
di pipi atau bagian lain sehingga merusak arti ‘cium tangan’.
2.
*tanpanama
Bisakah kamu mempertemukan lima jari kedua
tangamu hingga tanganmu terlihat sisi simetrisnya. Kemudian, tanpa mengubah
posisi tangan. Angkat tanganmu ke depan wajahmu hingga bibirmu menghadap garis
pertemuan jempolmu.
Saya menyebutnya sungkeman.
Biasa saya menggunakan salam jenis ini untuk
orang yang lebih tua namun belum saya kenal ataupun laki-laki dewasa yang baru
saya temui.
3.
Salam sejajar
Mungkin dianggap jenis salam yang paling normal.
Saya gunakan sebagai salam jumpa, salam
perpisahan, salam tanda ‘fear’.
Biasanya saya gunakan dalam sebuah pertemuan,
rapat, perlombaan dan sebagainya terhadap rekan kerja, rekan yang sejawat,
lawan pertandingan dan lainnya.
4.
Salam genggam
Buat saya salam jenis ini memancarkan aura
sportivitas.
Biasa digunakan antar teman.
5.
Salam kelingking
Biasanya digunakan buat janjian, telah popular sejak
saya kecil.
namun ternyata memunyai sejarah dibelakangnya, untuk mengetahui lebih lanjut anda bisa membaca sebuah postingan sebelum ini. terima kasih :)
6.
Salam favorit
Ini jenis salam yang setiap hari saya praktekkan.
Jenis salam yang abstrak bagi orang lain,
Tap ini jenis salam yang paling saya sukai.
Ketika bertemu orang-orang yang biasa saya ajak becanda, orang-orang yang saya sayangi. Saya akan menyodorkan kelingking saya agar dibalas dengan sentuhan ujung kelingkingnya secara bersamaan.
it's fun.
Jika sebagaian orang mengkonotasikan kelingking sebagai lambang keburukan atau negatif (-) maka saya akan menyatukan dua jari yang dianggap negatif itu agar menjadi positif.
Salam kelingking menujukkan rasa damai.
setiap bertemu,
setiap berpisah,
saya menginginkan kedamaian itu.
Namun jangan sampai lupa, semua bentuk salam harus dikombinasikan dengan senyum yang indah.
selamat bersalaman!
Saya menantikan salam darimu.
Komentar
Posting Komentar